PURWOKERTO - Dalam rangka memberikan pemahaman tentang kesehatan reproduksi, sebanyak 70 peserta terdiri dari ibu rumah tangga dan remaja putri mengikuti kegiatan penyuluhan kesehatan reproduksi “Deteksi Dini Kanker Leher Rahim” di Balai Desa Mandirancan, Kabupaten Banyumas, Minggu (30/1/2011).
Bekerjasama dengan Ormas Salimah, acara yang mendatangkan narasumber dr Prama Nuhara ini berjalan meriah. Hal itu terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan berkaitan dengan kesehatan alat reproduksi dan cara mengantisipasi penyalit-penyakit yang mungkin diderita.
“Alhamdulillah ana acara kaya kiye. Dadi Mandan mudeng nek penyakit kanker rahim kuwe ora keton ciri-ciri awale. Mulane kon sering-sering priksa, Jan jane esih arep takon, ning waktune ora cukup, ngesuk-ngesuk maning ya Bu (Alhamdulillah ada acara kayak gini. Jadi rada ngerti penyakit kanker rahim, tadinya tidak tahu cirri-ciri awalnya. Harusnya sering-sering periksa. Sebenarnya masih mau tanya, tapi waktunya tidak cukup, besok-besok lagi ya Bu),” jelas Iin, salah seorang peserta di akhir acara.
Erna selaku Ketua Panitia Penyuluhan Kesehatan dari Salimah berterima kasih kepada PKPU dan Salimah yang telah mempercayakan pelaksanaan kegiatan. “Kedepannya kami juga akan melaksanakan kegiatan serupa di kecamatan yang lain agar pemahaman mengenai kesehatan reproduksi ini dapat merata ke seluruh desa,” terang Erna
Selain acara penyuluhan bahaya kanker serviks, digelar juga acara bazaar obat-obatan herbal, serta busana muslimah. Acara kegiatan ditutup dengan ramah tamah dan salaman antar peserta dan panitia. (PKPU/Pri/Purwokerto)