Program OVOP: PKPU Kembali Gulirkan Bibit Pisang Ambon

LEBAK - Bertempat di Desa Muncang dilakukan pengguliran bibit pisang ambon untuk para petani yang tergabung dalam Kelompok Tani (Poktan) Waluya, Sabtu siang (26/2/2011). Kegiatan ini merupakan salah satu tahapan program One Village One Product (OVOP) budidaya pisang ambon secara terpadu di Kecamatan Muncang, Kabupaten Lebak, Banten

261 Siswa Sekolah Dasar di Medan Satria RW 07 Ikuti Edukasi PHBS

BEKASI - Pagi itu, Jumat-Sabtu ((25-26/2/2011) ada agenda besar untuk penyuluhan rutin Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di sekolah dasar di Medan Satria RW 07 kerjasama PT Aqua dan PKPU. Tema yang diangkat kali ini tentang pemilahan sampah.

Go Green, Wujud Kepedulian PT ASKES Terhadap Kelestarian Alam

BANDUNG - Penghijauan adalah salah satu kegiatan penting yang harus dilaksanakan secara konseptual dalam menangani krisis lingkungan untuk kembali memulihkan, memelihara dan meningkatkan kondisi alam agar dapat terus berproduksi dan berfungsi secara optimal.

Tak Ada Minder, Karena Aku Bisa

GUNUNGKIDUL - Tidak ada yang tak sempurna makhluk ciptaan Tuhan, meskipun terkadang menurut pandangan manusia ada kekurangan atau cacat. Namun, dibalik itu ada rahasia yang lebih bagus yaitu semangat untuk berkarya demi keluarga dan masyarakat.

KPBA Bersama PKPU Ajarkan Guru Cara Mendongeng

PADANG - Menumbuhkan minat membaca di kalangan anak-anak, Kelompok Pencinta Bacaan Anak (KPBA) bekerjasama dengan Lembaga Kemanusiaan Nasional PKPU dalam pengelolaan pustaka keliling. Selain itu para guru juga diajarkan tentang cara mengelola perpustakaan dan keterampilan mendongeng

PRAKIRAAN CUACA
Kota-kota DuniaPrakiraan Cuaca Dunia (hari ini)   Tanggal 27 Januari 2010   Denpaser   Hujan   Suhu : 26 - 31 °C   Jakarta   Hujan   Suhu : 23 - 32 °C   Batam   Berawan   Suhu : 24 - 31 °C   Kualalumpur   Hujan   Suhu : 24 - 32 °C   Singapura   Hujan   Suhu : 24 - 32 °C   Manila   Berawan   Suhu : 22 - 31 °C   B. Sri Begawan   Hujan   Suhu : 24 - 32 °C   Bangkok   Hujan   Suhu : 23 - 32 °C   Hanoi   Hujan   Suhu : 16 - 18 °C   Pnom Penh   Cerah   Suhu : 22 - 32 °C   Rangoon   Berawan   Suhu : 22 - 33 °C   Tokyo   Berawan   Suhu : 4 - 9 °C   Beijing   Cerah   Suhu : -9 - 3 °C   New Delhi   Berkabut   Suhu : 8 - 22 °C   Seoul   Berawan   Suhu : -5 - -3 °C   Hongkong   Berawan   Suhu : 14 - 17 °C   Jeddah   Cerah   Suhu : 18 - 27 °C   Mekkah   Cerah   Suhu : 20 - 32 °C   Madinah   Cerah   Suhu : 11 - 23 °C   Kairo   Cerah   Suhu : 8 - 16 °C   Darwin   Hujan   Suhu : 27 - 32 °C   Perth   Berawan   Suhu : 19 - 33 °C   Sydney   Hujan   Suhu : 21 - 31 °C   Moscow : Bersalju   Suhu : -18 - -18 °C   Amsterdam   Hujan   Suhu : -2 - 2 °C   London   Berawan   Suhu : -1 - 4 °C   Frankfurt   Berawan   Suhu : -9 - -1 °C   Paris   Berawan   Suhu : -1 - 1 °C   Roma   Hujan   Suhu : 6 - 14 °C   Genewa   Berawan   Suhu : -2 - 2 °C   New York   Berawan   Suhu : 2 - 8 °C   Los Angeles   Hujan   Suhu : 11 - 16 °C   Menu UtamaKota-kota IndonesiaPrakiraan Cuaca Indonesia (hari ini)   Berlaku mulai 28 Januari 2010 pukul 07.00 WIB   Sampai dengan 29 Januari 2010 pukul 07.00 WIB   Banda Aceh   Hujan Ringan   Suhu : 23 - 32 °C   Kelembaban : 64 - 96 %   Medan   Hujan Ringan   Suhu : 25 - 32 °C   Kelembaban : 64 - 94 %   Pekanbaru   Berawan   Suhu : 24 - 33 °C   Kelembaban : 53 - 92 %   Batam   Berawan   Suhu : 25 - 31 °C   Kelembaban : 63 - 93 %   Padang   Berawan   Suhu : 24 - 33 °C   Kelembaban : 66 - 95 %   Jambi   Berawan   Suhu : 24 - 32 °C   Kelembaban : 63 - 94 %   Palembang   Hujan Ringan   Suhu : 24 - 32 °C   Kelembaban : 61 - 95 %   Pangkal Pinang   Hujan Ringan   Suhu : 24 - 32 °C   Kelembaban : 62 - 94 %   Bengkulu   Hujan Ringan   Suhu : 23 - 31 °C   Kelembaban : 60 - 98 %   Bandar Lampung   Hujan Ringan   Suhu : 23 - 32 °C   Kelembaban : 58 - 95 %   Pontianak   Hujan Sedang   Suhu : 23 - 33 °C   Kelembaban : 65 - 98 %   Samarinda   Hujan Ringan   Suhu : 25 - 31 °C   Kelembaban : 67 - 95 %   Palangkaraya   Hujan Sedang   Suhu : 24 - 32 °C   Kelembaban : 63 - 96 %   Banjarmasin   Hujan Ringan   Suhu : 23 - 32 °C   Kelembaban : 60 - 96 %   Manado   Hujan Ringan   Suhu : 22 - 31 °C   Kelembaban : 69 - 95 %   Gorontalo   Hujan Ringan   Suhu : 25 - 32 °C   Kelembaban : 62 - 95 %   Palu   Hujan Ringan   Suhu : 24 - 33 °C   Kelembaban : 52 - 90 %   Kendari   Hujan Ringan   Suhu : 24 - 32 °C   Kelembaban : 66 - 96 %   Makasar   Hujan Ringan   Suhu : 24 - 32 °C   Kelembaban : 68 - 93 %   Majene   Berawan   Suhu : 24 - 32 °C   Kelembaban : 60 - 90 %   Ternate   Hujan Ringan   Suhu : 25 - 30 °C   Kelembaban : 65 - 97 %   Ambon   Hujan Ringan   Suhu : 25 - 32 °C   Kelembaban : 64 - 95 %   Jayapura   Hujan Ringan   Suhu : 24 - 31 °C   Kelembaban : 68 - 98 %   Sorong   Berawan   Suhu : 24 - 32 °C   Kelembaban : 60 - 97 %   Biak   Hujan Ringan   Suhu : 24 - 30 °C   Kelembaban : 73 - 95 %   Manokwari   Hujan Ringan   Suhu : 24 - 30 °C   Kelembaban : 68 - 98 %   Merauke   Hujan Ringan   Suhu : 23 - 31 °C   Kelembaban : 68 - 97 %   Kupang   Hujan Ringan   Suhu : 24 - 32 °C   Kelembaban : 68 - 97 %   Sumbawa Besar   Berawan   Suhu : 24 - 33 °C   Kelembaban : 69 - 96 %   Mataram   Hujan Ringan   Suhu : 24 - 31 °C   Kelembaban : 67 - 94 %   Denpasar   Hujan Ringan   Suhu : 24 - 31 °C   Kelembaban : 65 - 95 %   Jakarta   Hujan Sedang   Suhu : 23 - 31 °C   Kelembaban : 66 - 95 %   Serang   Hujan Sedang   Suhu : 24 - 32 °C   Kelembaban : 65 - 94 %   Bandung   Hujan Ringan   Suhu : 20 - 29 °C   Kelembaban : 68 - 96 %   Semarang   Hujan Ringan   Suhu : 24 - 31 °C   Kelembaban : 65 - 93 %   Yogyakarta   Hujan Ringan   Suhu : 24 - 32 °C   Kelembaban : 64 - 95 %   Surabaya   Hujan Ringan   Suhu : 23 - 33 °C   Kelembaban : 63 - 95 %   Menu Utama

6 Desember 2010

Merapi Siaga, Bantaran Kali Awas

YOGYAKARTA - Belum lama ini, Jumat (3/12/2010) Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), Badan Geologi, Kementerian ESDM menurunkan status aktivitas Gunung Merapi dari Awas ke Siaga.

“Sejak pukul 09.00 WIB status Merapi diputuskan turun dari awas menjadi siaga. Meskipun demikian, masyarakat tetap diminta memperhatikan lingkungan sekitar karena ancama primer berupa awan panas maupun ancaman sekunder lahar dingin masih memungkinkan terjadi," ujar Kepala PVMBG Surono di Media Center BNPB, Jumat pagi.

Penurunan status aktivitas gunung tersebut sedikit membuat tenang warga yang berada di sekitar Merapi khususnya dan DI Yogyakarta. Mereka dapat menengok rumah yang tidak terkena awan panas untuk sekedar membersihkan atau memulai aktivitas sehari-harinya. Namun, bagi warga yang berada di bantaran kali masih merasa cemas karena kemungkinan kiriman banjir lahar dingin masih mengintai.

Seperti yang terjadi pada Senin (29/11/2010) sore secara mendadak kali Code yang membelah Kota Yogyakarta meluap membawa metarial vulkanik. Akibat banjir tersebut beberapa kampung yang berada di bantaran kali seperti Jogoyudan tergenang banjir air dan endapan pasir.

Bahkan banjir kali Code ini pun kembali datang pada Jumat (3/12/2010) setelah Kota Yogyakarta dan sekitarnya diguyur hujan lebat. Akibat meluapnya kali Code, sekitar 898 rumah di Kota Yogyakarta terendam dan penghuninya harus mengungsi ke daerah yang lebih tinggi.

Banjir lahar dingin tidak hanya menerjang Kota Yogyakarta namun juga melewati Kaliworo, Kemalang Klaten. Bahkan banjir ini mengancam beberapa jalur yang menghubungkan beberapa desa di Kecamatan Kemalang. Salah satu jalur yang terputus yaitu Desa Sidorejo dan Desa Balerante.

Sejak aliran lahar dingin mengarah ke Kaliworo, jalur yang menghubungkan dua desa tersebut otomatis terputus. Kondisi serupa juga terjadi jalur yang menghubungkan Desa Talun. Derasnya aliran, membuat badan jalan terkikis antara 0,5-1,5 meter.

Sementara itu, akibat lahar dingin di aliran Kali Putih Magelang meluap hingga ke ruas jalan raya Magelang - Yogyakarta, tepatnya di daerah Gempol, Jumoyo, Salam, Magelang, Minggu (5/12/2010). Arus lalu lintas Magelang - Yogyakarta pun sempat terhenti beberapa jam lamanya lantaran tidak sedikit material yang hanyut terbawa banjir lahar juga menumpuk di tengah ruas jalan raya tersebut. Bahkan jembatan pun terasa bergetar karena derasnya aliran lahar dingin yang melewati Kali Putih.

Kemungkinan banjir lahar dingin masih terus mengancam warga di sekitar bantaran kali yang berhulu di Merapi. Karena meskipun merapi statusnya siaga namun sebenarnya masih “Awas” untuk bencana selanjutnya yaitu banjir lahar dingin yang membawa material vulkanik dari puncak Merapi yang tersisa dari erupsi tanggal 26 Oktober dan 5 November 2010.

Mari kita tetap waspada jangan terlena dengan penurunan status merapi yang siaga. Mari kita siaga untuk mengantisipasi bencana banjir lahar dingin apalagi sekarang sudah memasuki musim hujan (PKPU Yogyakarta)

Ajak Anak Pengungsi Merapi ke KRKB Gembira Loka


YOGYAKARTA - Belajar tidak selalu harus duduk manis di sebuah ruangan untuk mendengarkan materi pelajaran yang disampaikan guru, namun bisa juga kegiatan belajar dilakukan di alam terbuka sambil rekreasi.

Hal itu seperti yang dilakukan sekitar 113 siswa-siswi dari SDIT Baitussalam Cangkringan dengan mengadakan kegiatan Wisata Pendidikan ke Kebun Raya dan Kebun Binatang (KRKB) Gembira Loka Yogyakarta, Senin (6/12/2010). Kegiatan ini merupakan kerjasama antara Lembaga Kemanusiaan Nasional PKPU Yogyakarta dengan SDIT Baitussalam Cangkringan Sleman.

Dengan menggunakan dua bis besar siswa-siswi SDIT Baitussalam ini berwisata ke KRKB Gembira Loka. Sebelum berkeliling melihat koleksi satwa, mereka disuguhi permainan sulap dan cerita dari tim PKPU. Tim PKPU menampilkan permainan sulap dan cerita lucu ditemani seorang badut yang membuat beberapa anak senang. Anak-anak juga diajak untuk berinteraksi selama kegiatan berlangsung.

Kegiatan wisata pendidikan ini diikuti oleh siswa SDIT Baitussalam Cangkringan yang merupakan anak-anak korban erupsi Merapi. Menurut Kepala SDIT, Yani Faturrahman, hampir sekitar 45 % rumah dari siswanya hancur bahkan ada satu siswa kelas dua yang meninggal akibat erupsi merapi.

Kegiatan ini merupakan salah satu program trauma healing bagi anak-anak dan sebagai bentuk proses belajar di alam terbuka dan melihat beberapa satwa koleksi KRKB Gembira Loka, lanjutnya.

Senada dengan Kepala SIT Baitussalam, penanggungjawab kegiatan wisata pendidikan PKPU, Eka Santika Dewi, kegiatan ini diharapkan mampu mengembalikan mental dan keceriaan anak-anak seperti sebelum ada bencana Merapi. Selain itu, untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap alam dan lebih banyak mengenal jenis-jenis satwa yang ada di KRKB Gembira Loka.

Siswa-siswi dari SDIT Baitussalam setelah mengikuti permainan bersama tim PKPU selanjutnya berkeliling menikmati koleksi dari KRKB Gembira Loka mereka dengan antusias melihat orang utan, buaya, koleksi ikan, dan beberapa koleksi reptil dan hewan ampibi di Reptiles & Amphibians Park. Mereka sangat senang dan tidak ada rasa takut untuk melihat satwa yang ada.

Bahkan, Ibnu siswa kelas 3 yang berasal dari dusun Ngepringan dan Sinduretno siswa kelas 5 dari dusun Srodokan, Argomulyo merasa sangat senang dan jadi tambah ilmu terutama tentang satwa yang ada di KRKB Gembira Loka. Dua siswa tersebut rumahnya hancur saat erupsi Merapi Jumat (5/11/2010) lalu.

SDIT Baitussalam sendiri salah satu sekolah yang dekat dengan kali gendol dan merupakan daerah berbahaya aliran awan panas. Menurut kepala sekolah, sekolah ini akan direlokasi ke tempat yang aman sehingga anak didiknya mampu belajar dengan tenang.

Kegiatan Wisata Pendidikan ini bagi PKPU Yogyakarta merupakan salah satu program kelanjutan dari Trauma Healing yang dilakukan saat masa tanggap darurat. Bahkan menurut Juwariyah, kegiatan semacam ini kemungkinan akan dilakukan bagi anak-anak pengungsi dari sekolah lainya bekerjasama dengan mitra atau donatur.

Bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi menjadi donatur kegiatan wisata pendidikan khusus anak pengungsi dapat menghubungi PKPU Yogyakarta di Jln Prof Dr Sardjito No 4 Yogyakarta Telp (0274) 555041. (PKPU/SIS/Yogyakarta)

Pawai Sekolah Jelang Tahun Baru 1 Muharram 1432H

BUKITTINGGI - Memasuki tahun baru 1432 H, masyarakat Bukittinggi disibukkan berbagai aktifitas keagamaan, adanya pengajian dari masjid ke masjid, dan kegiatan lomba dalam menyambut tahun baru Islam

Tidak hanya itu, Dinas Pendidikan juga mengadakan kegitan yang telah dirancang terlebih dahulu oleh siswa siswi untuk melakukan kegiatan yang berarti. Salah satunya, SMU Negeri 03 Bukittinggi dengan menjadi tuan rumah dalam kegiatan pawai menjelang 1 Muharram 1432 H Senin (6/12/2010)

Dengan melibatkan sekolah lain seperti MTS 01, MAN Model, IKT Tanjung Raya, MTI Tarusan. Kemeriahan pawai diwarnai dengan kemeriahan rebana oleh MTI Tarusan, dan tambo oleh IKT Tanjung Raya, serta drum band oleh MAN Bukitinggi. Dalam aksi pawai, siswa-siswi memakai pakaian yang sesuai dengan sejarah lahirnya tahun baru hijriyah.

Elza Refni, wakil kesiswaan SMA Negeri 03 Bukittinggi, mengatakan kegiatan pawai menyambut tahun baru hijriyah perdana tahun ini diadakan agar menjadi inspirasi bagi sekolah-sekolah lain dalam mengembangkan syiar Islam di wilayah Bukittinggi.

Rute pawai dimulai dari sekolah masing-masing dan di pusatkan di jam gadang, mulai pukul 08.00-10.00 WIB dan dihadiri kepala sekolah, guru, komite sekolah. Pihak sekolah menghimbau agar semua peserta mampu menjadikan tahun baru hijriah sebagai intropeksi diri.

Ketua Majalah Kreatifitas Siswa (Markes) dan MPK menambahkan bahwa kegitan pawai ini sangat berarti sekali bagi mereka untuk membuka mata hati mereka, agar menjauhi kegiatan yang dilarang agama.

Pertanyaannya, apakah kita bisa berbenah di tahun baru hijriah ini? Itu tergantung kepada kita bagaimana, dan sejauh mana kita menghargai agama dan menanamkan nilai serta ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari.

PKPU Bukittinggi mendapatkan kesempatan dan diundang dalam meramaikan kegiatan perlombaan bernuansa Islam bertema “Cahaya Muharram”, puisi dakwah, asma ul husna, band religi, nasyid pada tanggal 5 Januari 2011 mendatang, selaku juri kegiatan. Pihak sekolah juga menyediakan stand untuk PKPU agar dapat bersosialisasi kepada para siswa siswi di acara nanti. Selamat Tahun Baru Hijriyah 1432 H. (PKPU/Nova/Bukittinggi)

Bantuan Rp50 Juta untuk Program Ekonomi Peduli Kita OBCS


JAKARTA - Bertempat di lantai 14 Gedung Multi Media Jl Kebon Sirih Raya Jakarta Pusat, Sabtu (4/12/2010) pukul 14.00 WIB dilakukan serah terima dana program ekonomi antara Baperohis Telkom Divisi Media dengan lembaga kemanusiaan nasional PKPU

Kerjasama Progam Ekonomi PEDULI KITA (Peduli Lingkungan Kita) di peruntukan kepada OBCS (Oficeboy & Clening Service) dan Satpam sekitar Gedung Multi Media sebesar Rp 50 juta. Serah terima tersebut dihadiri Manajer ZIS Center Eman Sulaeman, perwakilan Baperohis Telkom Divisi Media serta perwakilan dari OBCS.

Sebelumnya, pada Sabtu (30/10/2010) digelar kegiatan pelatihan dasar KUMM (Kelompok Usaha Masyarakat Mandiri) di ruang pelatihan kantor PKPU dan diikuti 10 orang OBCS (Oficeboy & Clening Service) yang bekerja di gedung Telkom Multi Media/LAZ Baperohis Divisi Media (Multi Media)

Tujuannya untuk meningkatkan kapasitas kemampuan para anggota dalam mengemban tugas kepengurusan program KUMM yang akan dijalankan di gedung Multi Media, Jl Kebon Sirih Raya Jakarta Pusat nantinya.

Program ekonomi OBCS bergulir ini bertujuan agar seluruh peserta OBCS terbuka wawasanya tentang keorganisasian. Selanjutnya mereka mulai memberanikan diri membuka usaha guna menambah penghasilan bagi para anggota. (PKPU/Mus/Acep/Jabodetabek)