BUKITTINGGI - Lembaga kemanusiaan nasional PKPU salurkan bantuan untuk masyarakat Tanjung Sani Kecamatan Tanjung Raya Kabupaten Agam, Selasa (4/5/2010) pukul 12.30 WIB bertempat di Jorong Pandan dan Jorong Galapuang.
Penyerahan bantuan tersebut disambut hangat oleh Kepala Jorong dan warga setempat. Musibah yang menimpa kampung ini cukup memporakporandakan tempat tinggal, lahan pertanian serta melumpuhkan perekonomian penduduk dan sampai sekarang mereka masih mengungsi.
Mereka juga sangat membutuhkan semangat untuk bangkit kembali terutama bagaimana perekonomian mereka bisa hidup kembali seperti sediakala. Bantuan yang datang ke daerah ini dalam bentuk rehabilitas fisik atau bangunan rumah belum ada dari pihak manapun.
Kepala jorong dan warga berterima kasih atas bantuan yang diberikan secara langsung kepada warga yang terkena musibah. Bantuan yang diberikan berupa seng, beras, minyak, gula, piring, gelas sendok dan peralatan sekolah. Warga masyarakat berterima kasih kepada para donatur dan dermawan yang telah menyalurkan bantuannya lewat PKPU. (Kasman/PKPU Bukittinggi)
PRAKIRAAN CUACA |
Kota-kota Dunia | Kota-kota Indonesia |
4 Juni 2010
PKPU Kirim Bantuan Galodo untuk Masyarakat Tanjung Sani
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar