PADANG - Coca-Cola Amatil Indonesia, melalui unit operation Central Sumatra, memberikan bantuan air minum kepada para korban gempa dan tsunami Kabupaten Kepulauan Mentawai, Jumat pagi.
Perusahaan akan menggandeng Pos Keadilan Peduli Umat (PKPU), dalam mendistribusikan ribuan botol air minum dalam kemasan AdeS di wilayah yang dihantam bencana gempa hebat sebesar 7,2 scala ritcher (SR) dan gelombang tsunami mencapai 13 meter pada Senin malam (25/10).
“Kami menyatakan belasungkawa dan simpati sedalam-dalamnya kepada saudara-saudara kita di Mentawai. Coca-Cola Amatil Indonesia berharap bahwa bantuan ini bisa berguna dalam masa-masa sulit ini, dan semoga musibah ini cepat berlalu,” ujar Didi Pradnando, General Manager Coca-Cola Amatil Indonesia Central Sumatra Operation di Padang.
Didi menambahkan bahwa CCAI memilih berpartner dengan PKPU karena komitmen besar serta akses yang bagus dalam menjangkau kepulauan di sebelah barat Sumatera ini.
“Bantuan ini dikirim ke Mentawai dibawa oleh tim orang relawan rescue PKPU. Ini merupakan pengiriman tahap kedua dari PKPU, setelah sebelumnya 13 orang relawan kami yang membawa bantuan telah sampai di Sikakap hari Kamis kemarin,“ kata Faridansyah, Branch Manager PKPU Padang.
Gempa 7,2 SR diikuti tsunami melanda Kabupaten Kepulauan Mentawai dan sejumlah wilayah lainnya di Sumbar pada Senin (25/10) malam. Hingga Jumat, korban meinggal dunia telah mencapai 413 orang, korban hilang 298 orang.
Korban luka berat tercatat 207 orang dan luka ringan 142 orang. Jumlah rumah warga yang rusak berat dan yang hilang diseret tsunami terdata sebanyak 517 unit dan yang rusak ringan 204 orang.
Sejahterakan Masyarakat
Kontribusi CCAI dalam penanganan pasca bencana kata Didi Pradnando, merupakan perwujudan dari program Corporate Social Responsibility (CSR), dimana kesejahteraan masyarakat menjadi salah satu pilar utamanya.
Dijelaskan, program-program CSR CCAI diarahkan untuk bisa berkontribusi dalam jangka panjang dan berkelanjutan, dengan fokus utama pada pelestarian lingkungan.
Selain itu, lanjutnya, juga dirahkan pada pengembangan kesempatan kerja untuk peningkatan kesejahteraan ekonomi, pengembangan budaya kerja yang baik di kalangan karyawan, serta kontribusi terhadap pembangunan sosial dan ekonomi masyarakat secara luas. (wij)
Sumber: Antara-Sumbar, Sabtu, 30/10/2010
PRAKIRAAN CUACA |
Kota-kota Dunia | Kota-kota Indonesia |
30 Oktober 2010
Coca-Cola Amtil Indonesia Bantu Mentawai
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar