TANGERANG - Bertempat di Puskesmas Kelurahan Pondok Jaya, Bintaro, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (24/2/2011) Tim Gizi PKPU mengadakan Training Dasar III bagi para kader posyandu setempat. Kegiatan yang dinamakan Pondok Gizi Ibu Sadar Gizi (PG BUDARZI) bertujuan meningkatkan kapasitas pengetahuan gizi kader posyandu khususnya kader BUDARZI.
Dengan pendekatan interaktif tersebut diharapkan para kader paham akan semua materi selama training yang berlangsung tiga kali pertemuan. Diharapkan adanya Pondok Gizi kader Budarzi, maka kesehatan keluarga di wilayah Bintaro lebih baik dan meningkat khusunya para ibu yang sedang hamil, menyusui, bayi dan balita. Kegiatan yang mendapat dukungan penuh dari PT. Hero Indonesia ini sebagai bentuk kepeduliannya terhadap perbaikan gizi balita.
Menurut dr. Yanuar Nus Pitriandani, salah satu dokter yang bertugas di puskesmas Kelurahan Pondok Jaya mengatakan semoga kerjasama ini dapat dilanjutkan di masa mendatang. “Semoga yang di dapat dari penyuluhan ini berguna bagi masyarakat luas melalui para kader yang mengikuti training Budarzi,” katanya.
Meski telah melalui tahap akhir, namun ini merupakan garis awal bagi para kader untuk memberikan pelayanan gizi balita, berbekal pengetahuan dasar dari tim ahli gizi PKPU. Program yang berlangsung selama delapan bulan itu terlihat para kader sudah mampu memberikan penyuluhan gizi di posyandu setempat, seperti cara pengolahan makanan yang sederhana namun bergizi bagi balita.
Selain training, dilakukan juga demo masak makanan sehat dan bergizi, penyuluhan gizi dan kesehatan, dan konseling. Dari kegiatan tersebut tercatat adanya peningkatan gizi balita yang pada awal pelaksanaan program terdapat balita-balita yang berstatus gizi buruk menjadi berstatus gizi kurang atau menjadi gizi baik. (PKPU/Mareno/Jabodetabek)
PRAKIRAAN CUACA |
Kota-kota Dunia | Kota-kota Indonesia |
28 Februari 2011
Perangi Gizi Buruk di Wilayah Pondok Jaya Bintaro
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar