PADANG − Lembaga Kemanusiaan Nasional PKPU Padang mengucurkan modal usaha melalui program Kelompok Usaha Masyarakat Mandiri (KUMM), Rabu (09/06). PKPU Padang meresmikan KUMM ke 5 di Kota Padang.
KUMM dengan nama Anugerah Illahi yang bergerak di bidang konveksi tersebut berlokasi di Kelurahan Bandar Buat Kecamatan Lubuk Kilangan Kota Padang.
Menurut Kepala Cabang PKPU Padang, Faridansyah, Inti dari bantuan ini untuk memberdayakan, karena memang itulah tujuan keberadaan PKPU.
Peresmian program KUMM Anugerah Illahi di Bandar Buat Kota Padang ini dilakukan langsung Camat Lubuk Kilangan, Mursalim dengan dihadiri Kepala Cabang PKPU Padang Faridansyah, perwakilan Kelurahan Bandar Buat, KUA, Ketua RW dan RT serta anggota kelompok KUMM yang terdiri dari ibu−ibu di daerah tersebut.
Dalam memberikan kata sambutanya, Camat Lubuk Kilangan Mursalim mengungkapkan, di kecamatan itu banyak terdapat masyarakat kurang mampu dan tidak memiliki skill. Dengan hadirnya program ini, masyarakat memiliki keterampilan menjahit dan diharapkan kian meningkatkan taraf kehidupan ekonominya ke depan.
Apalagi program ini menurutnya turut diikuti dengan pelatihan menjahit. Hasil dari usaha konveksi ini turut dibantu dalam pemasaran yang kerap menjadi kendala usaha ekonomi masyarakat kecil.
“Dengan meningkatnya kemampuan masyarakat, semoga tidak ada lagi yang miskin di Lubuk Kilangan ini. Terima kasih kepada PKPU yang telah memilih kelurahan ini sebagai binaan,” kata Mursalim dalam sambutannya seraya meresmikan.
Sementara itu Kepala Cabang PKPU Padang, Faridansyah menuturkan, dana yang dihimpun PKPU dari CSR Perusahaan maupun zakat perorangan 75 persen lebih difokuskan pada upaya pemberdayaan dan hanya 25 persen yang bersifat konsumtif.
Dengan diberdayakan masyarakat maka ke depan mereka lagi bukan lagi dipihak penerima bantuan, tetapi dapat membantu yang miskin lainnya. Modal usaha diberikan kepada satu kelompok usaha beranggotakan 10−15 orang ini bervariasi, mulai Rp 7,5 juta sampai Rp 10 juta lebih. Dana itu kemudian digulirkan kepada usaha lainnya dan tidak dikembalikan ke PKPU.
Mursida, Ketua KUMM Anugerah Illahi dan suaminya Misbahunnur mengungkapkan terima kasih kepada PKPU dan merasa terbantu dalam pengembangan usaha konveksinya. Persoalan modal memang menjadi kendala. Konveksi yang persis di samping Mushalla Nurul Huda ini memproduksi cover tempat tidur, seprei, asesoris penutup televisi dan alat elektronik serta pakaian muslim. [*Husnul Hayati]
Sumber: padang−today.com, Rabu, 9 Juni 2010
PRAKIRAAN CUACA |
Kota-kota Dunia | Kota-kota Indonesia |
10 Juni 2010
Camat Lubuk Kilangan Resmikan KUMM Anugerah Illahi
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar